
GlobalReview-Jakarta – Presiden Joko Widodo ( Jokowi) melantik Budi Arie Setiadi menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkoinfo) di Istana Negara, Jakarta, Senin, 17/7/2023.
Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 62 P Tahun 2023 tentang Pengangkatan Menteri Komunikasi dan Informatika Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024 tertanggal 14 Juli 2023.
Baca Juga: Pasar Masih Optimis Terhadap Saham Summarecon di Semester II 2023
Dalam pelantikan tersebut, Budi Arie berjanji akan melaksanakan tugasnya sesuai dengan perundangan yang berlaku.
“Demi Allah, saya berjanji bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya, demi dharma bakti saya kepada bangsa dan negara,” ucap Budi Arie dilansir dari antaranews saat mengikuti arahan Presiden Jokowi.
Budi Arie juga mengatakan akan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.
Baca Juga: Dirjen Diktiristek: Penggabungan PTS Kecil Upaya Tingkatkan Kualitas Pendidikan Tinggi
“Bahwa saya, dalam menjalankan tugas jabatan, akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab,” jelas Budi Arie.
Hadir saat pelantikan diantaranya Ketua Mahkamah Konstitusi-Anwar Usman, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam)-plt Menkominfo-Mahfud MD, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK)- Muhadjir Effendy, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi-Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN)-Erick Thohir, Menteri Agama-Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM)-Bahlil Lahadalia, Menteri Luar Negeri-Retno Marsudi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, serta Sekretaris Kabinet-Pramono Anung.
Baca Juga: Komunitas Sepeda MV+62 Minivelo Indonesia, Gobar di Ajang Philips Clean Urban, Run and Ride 2023
Selain itu, hadir pula Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres)-Wiranto, Anggota Wantimpres-Mardiyono, Anggota Komisi Yudisial-Amzulian Rifai, Ketua Mahkamah Agung-Muhammad Syarifuddin, Kepala Staf Kepresidenan-Moeldoko.
Budi Arie Setiadi menggantikan Johnny Gerard Plate, yang diberhentikan pada 19 Mei 2023 karena menjadi terdakwa kasus dugaan korupsi proyek pengadaan Base Transceiver Station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4 Bakti Kominfo Tahun 2020-2022.
Budi Arie merupakan Ketua umum Relawan Pro Jokowi (Projo) dan menduduki jabatan terakhirnya sebagai Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Wamendes PDTT).*
