Connect with us

Business

OCBC NISP luncurkan NYALA Kartu Kredit dan NYALA Global Debit

EVP Marketing and Lifestyle Business Division Head Bank OCBC NISP Amir Widjaya dalam peluncuran NYALA Kartu Kredit dan NYALA Global Debit di Djakarta Theater, Jakarta, Rabu (21/6/2023). Foto: Iman Saryawikatma

GlobalReview-Jakarta–Bank OCBC NISP meluncurkan produk NYALA Kartu Kredit & NYALA Global Debit dengan penampilan terbaru, yang dihadirkan khusus untuk membantu nasabah dalam mengimbangi gaya hidup modern dengan prinsip smart-spending.

Berdasarkan data dari OCBC NISP Financial Fitness Index 2022 sebanyak 78 persen orang menghabiskan uang demi gaya hidup yang tidak menjamin dilakukan dengan tetap menjaga kesehatan finansial.

“Untuk itu, kami melengkapi NYALA Kartu Kredit & NYALA Global Debit dengan fitur yang dapat membantu nasabah menikmati hidup dan mengelola pengeluaran mereka dengan cermat dan bijak,” kata EVP Marketing and Lifestyle Business Division Head Bank OCBC NISP Amir Widjaya dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu seperti dikutip dari Antaranews.com.

Baca Juga : CKB Group Resmikan Fasilitas Baru di NTB untuk Tingkatkan Efisiensi dan Kualitas Layanan Logistik

Dengan menggunakan NYALA Kartu Kredit, nasabah bisa mendapatkan cashback hingga 8 persen untuk belanja online sepanjang tahun, melakukan aktivasi tanpa kartu di ONe Mobile dan langsung belanja online saat kartu belum datang.

Nasabah juga bisa melakukan aktivitas terkait kartu kredit lainnya seperti Cek CVV, buat pin, serta mengubah transaksi belanja online menjadi cicilan melalui aplikasi ONe Mobile.

“Semua transaksi belanja online bisa dicicil dengan bunga 0 persen selama 3 bulan tanpa minimal transaksi dengan menggunakan NYALA Kartu Kredit,” imbuhnya.

Baca Juga : Wakil Dubes RI Tokyo Harapkan Penerima Beasiswa Darmasiswa Jadi Duta Indonesia di Jepang

Nasabah juga bisa menikmati promo hemat hingga Rp380 ribu di Astro, Grab, Halodoc, ReJuve, RupaRupa.com, Sociolla, dan Tokopedia.

Sementara itu, Amir melanjutkan bahwa NYALA Global Debit memberikan nasabah kemudahan transaksi di mana saja, termasuk di luar negeri sehingga nasabah bisa berbelanja dan menarik uang tunai dari ATM Mastercard, Maestro, atau Cirrus di mana pun di seluruh dunia.

Baca Juga : Sandiaga Uno Apresiasi Kerja Sama OK OCE dengan Universitas Malaysia

Nasabah juga bisa melakukan debit langsung dari rekening dengan mata uang dari 12 negara, tanpa biaya konversi valuta asing untuk 12 mata uang seperti dolar AS dan dolar Singapura.

“Nasabah juga bisa mengatur limit belanja hingga memblokir kartu NYALA Debit Global langsung di aplikasi ONe Mobile, serta mendapatkan gratis makan atau minum pada hari Sabtu dan Minggu di restoran terpilih,” ucapnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Business