
GlobalReview-Jakarta-Ada hal yang baru pada perhelatan upacara hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia ke 77 pada tanggal 17 Agustus 2022 di Istana Negara Jakarta. Pada perhelatan kali ini, saat persembahan lagu-lagu setelah pengibaran bendera merah putih, ada penyanyi cilik yang viral di media sosial tampil di hadapan Presiden dan Wakil Presiden serta para tamu undangan hari ulang tahun ke-77 Republik Indonesia yaitu Farel Prayoga, penyanyi cilik asal Banyuwangi, Jawa Timur yang menyanyikan lagu berjudul Ojo Dibandingke.
- Baca Juga : Indonesia Mampu Hadapi Pandemi dan Krisis Global
Penampilan bocah cilik kelas 6 SD ini sontak membuat para tamu undangan VIP turun tempat duduknya untuk dangdutan berjoget bersama Farel Prayoga. Tampak terlihat Menteri Pertahanan- Prabowo Subianto, Menteri Keuangan,-Sri Mulyani, Menteri BUMN- Erick Thohir, artis Reza Rahardian, Indra Bekti dan tamu undangan lainnya.
Mengenakan baju setelan berwarna hitam dengan dengan ikat kepala yang mencirikan khas Jawa Timuran serta suara khasnya membuat Presiden Jokowi tersenyum, apalagi ada lirik lagu yang diganti oleh Farel Prayoga dengan nama sang Presiden.
Saat Farel Prayoga menyanyikan lagu tersebut tanpa Ibu Negara Iriana Jokowi berjoget dari tempat duduknya dan Presiden Jokowi sendiri juga ikut bertepuk tangan dan senyum. Kondisi seperti ini sebelumnya tidak pernah terjadi, apalagi di hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia di istana negara.
