GlobalReview.com – Jakarta – PT Sharp Electronics Indonesia sebagai produsen produk elektronik menghadirkan rangkaian alat rumah tangga unggulan dengan teknologi terkini, baru saja menyelesaikan pameran Sharp Ecobition yang digelar di Main Atrium Trans Studio Mall Bandung pada 21 Desember – 25 Desember 2022.
Pameran ini mendapatkan respon positif dari masyarakat Bandung dan sekitar nya karena bertepatan dengan momen perayaan hari natal serta meningkatnya kebutuhan akan peralatan elektronik.
Branch Manager Cabang Bandung, PT Sharp Electronics, Sandy Norlan, mengatakan pihaknya sangat senang pameran Sharp Ecobition di Bandung dapat terlaksana dengan sukses serta mendapatkan respon positif.
“Kami menggelar Pameran ini sebagai rangkaian perayaan hari jadinya Sharp Corporation yang ke 110 tahun, sehingga kami mengangkat tema lingkungan dalam pameran ini untuk menggambarkan citra bisnis Sharp yang peduli terhadap pelestarian lingkungan untuk hidup yang lebih baik,” kata Sandy.
Baca juga:SHARP Ajak SMAN 12 Bandung Lakukan Pelestarian Lingkungan2022/12/27
Selama pameran Sharp Ecobition berlangsung pengunjung diberikan tawaran promo yang menggiurkan seperti: Promo Trade in: pengunjung dapat menukarkan produk elektronik lamanya berupa smartphone, laptop, playstation, dan TV merek apa saja dengan kondisi apapun. Barang lama pengunjung dihargai sampai dengan IDR 2 juta rupiah yang kemudian pengunjung dapat membeli smartphone ataupun laptop Sharp tipe apapun.
Pada pameran ini Sharp Indonesia telah memilih 1 orang pemenang lucky draw dengan Grand Prize hadiah 1 unit Motor Listrik Selis yang jatuh pada konsumen atas nama Suparman, selain itu Sharp memberikan hadiah lainnya kepada para pemenang seperti 3 buah logam mulia, 1 unit lemari es, 1 unit Smartphone Sharp AQUOS, 3 unit microwave Sharp dan 5 unit blender Sharp. Untuk dapat mengikuti lucky draw konsumen cukup membeli produk Sharp senilai IDR 2 juta rupiah.
Baca juga:SHARP Indonesia Sponsori 24 Jamaah Tunaikan Ibadah Umroh
Pemenang Lucky Draw Suparman, mengatakan dirinya sangat senang bisa mendapatkan 1 unit motor listrik dari Sharp. “Semoga Sharp terus menghadirkan produk produk elektronik unggulan dengan teknologi terbaru,” terang Suparman.
Selain menampilkan rangkaian produk elektronik terbaru, pameran Sharp Ecobition mengadakan kegiatan lain seperti cooking demo yang dipimpin oleh Chef Gani Ramadhoni dan kegiatan pada booth Art & Craft mengajak masyarakat khususnya anak – anak untuk dapat berperan dalam pelestarian lingkungan salah satunya dengan cara mendaur ulang kardus bekas menjadi barang ergonomis yang difasilitasi oleh Kertabumi Recycling Center.
Pengunjung dapat berfoto bersama gajah yang terbuat dari rumput sintetis melalui teknologi AR installation, kemudian pengunjung dapat mengunggahnya ke sosial media, Sharp Indonesia akan memilih unggahan yang paling menarik dari pengunjung.
Senior PR & Brand Communication Manager, PT Sharp Electronics Indonesia, Pandu Setio, dalam pemaparannya dalam pemaran ini, Sharp mengajak masyarakat untuk lebih peduli lingkungan dengan mengumpulkan limbah plastik / kertas / kaleng / botol kaca untuk ditukarkan dengan tas Eco bag dari Sharp. Untuk mengikutinya sangat mudah, pengunjung cukup daftar di tautan berikut https://forms.gle/U2Er1k3fUGquazry8, kemudian limbah rumah tangga yang sudah dibersihkan dimasukan ke dalam drop box yang telah disediakan. Foto momen tersebut kemudian unggah di feed akun Instagram dengan menyebutkan @SharpIndonesia dan menulis tagar #sharpdropbox”. *