GlobalReview-Jakarta – Direktorat Jenderal Kebudayaan, Kemendikbudristek menggelar kegiatan program Ruang Olahrasa di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Matahari, Kelurahan Cempaka Putih Timur, Kecamatan Cempaka Putih, Jakarta Pusat pada Sabtu (9/12/2023). Kegiatan tersebut sebagai upaya pemanfataan ruang publik dan pemberdayaan potensi masyarakat lokal untuk menciptakan ruang bagi peningkatan interaksi yang inklusif antarbudaya.
Baca juga: Pelajaran Olahrasa Dilakukan Sejak Dini, Dirjen Kebudayaan: Ciptakan ketahanan budaya
Mewakili Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid, Kepala Balai Pelestarian dan Kebudayaan (BPK) Wilayah VIII Banten dan DKI Lita Rahmiati mengatakan Program olahrasa adalah upaya pemerintah dan masyarakat dalam membangun wadah kerja bersama untuk melahirkan dan memanfaatkan ruang-ruang keragaman berekspresi, dialog antarbudaya, serta inisiatif dan partisipasi inovatif yang dikelola bersama baik di tingkat warga, pemerintah Kota/Kabupaten, Provinsi dan Pusat.
“Program dari Ditjen Kebudayaan ini mengangkat potensi seni budaya, dan mengasah kepekaan kita terhadap seni-seni lainnya dan Perlunya mengaktivasi kembali ruang-ruang publik agar masyarakat bisa mengakses dan menikmati berbagai kegiatan kebudayaan secara gratis. Terlebih Indonesia memiliki budaya yang luar biasa berlimpah sehingga perlu dilestarikan,” ucap Lita.
Baca juga: Edu-Trip Sejarah 3 Pulau, Mengorek Budaya dan Kuliner Tradisional Masyarakat Pulau
Dia juga mengapreasi antusias warga Cempaka Putih yang hadir menyaksikan kegiatan program Ruang Olahrasa di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Matahari dengan penuh semangat sejak pagi hingga sore ini.
“Program Olarasa terdapat rangkaian kegiatan yang bertujuan memfasilitasi ekosistem kebudayaan sebagai garda terdepan pemajuan kebudayaan Indonesia,” ujarnya.
Kegiatan program Ruang Olahrasa di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Matahari menampilkan kesenian Theater Drama Anak, Treatikal Musik “Hampura Ema”, Tarian Marpangir dan pemutaran video behind the scene Olahrasa Cempaka Putih Timur. Kegiatan ini juga hadiri Camat Cempaka Putih, Lurah Cempaka Putih Timur, RT/RW dan tokoh masyarakat setempat. *