Summarecon Ucapkan Terimakasih ke Para Pihak Atas Suksesnya Summarecon Golden Expo 2025, Raih Penjualan Rp1.8 Triliun

Saat penutupan Summarecon Golden Expo 2025 juga diadakan penarikan undian pemenang/Foto:Istimewa

GlobalReview-Bekasi-PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) mengucapkan terimakasih kepada para pihak yang turut membantu suksesnya penyelenggaraan Summarecon Golden Expo 2025-pameran properti produk besutan Summarecon yang dihelat sebagai rangkaian 50 Tahun Keberadaan Summarecon di industri properti tanah air.

Dilansir dari akun instagram resminya @summarecon-agung, penyelenggara pameran perumahan Summarecon Golden Expo 2025 selain mengucapkan terimakasih kepada para pihak juga menyampaikan bahwa semoga bisa berjumpa lagi di momen yang sama di tahun depan.

Baca juga :Summarecon Expo 2025 yang Diselenggarakan di 4 Mall Milik Summarecon Catat Penjualan Rp1,8 Triliun

“Terimakasih kepada seluruh Sahabat Summarecon, Partner, & Sponsor yang telah berpartisipasi dalam rangkaian. Sampai jumpa di momen kebersamaan Summarecon Expo tahun depan. Semoga perjalanan ini terus bersama kita semua,”tulis akun tersebut dikutip Redaksi, 21/11/25.

Baca juga :Kementerian Kebudayaan: Malam Anugerah FFI 2025, Rayakan Prestasi Perfilman Tanah Air

Summarecon Golden Expo 2025, yang berlangsung bergantian di 4 (empat) Summarecon Mall telah usai dengan hasil yang memuaskan. Rangkaian pameran yang dimulai dari Summarecon Mall Serpong pada 12–21 September, lalu ke Summarecon Mall Bandung pada 3–12 Oktober, kemudian Summarecon Mall Kelapa Gading pada 17–26 Oktober, dan berakhir ditutup di Summarecon Mall Bekasi pada 7–16 November 2025 berhasil membukukukan penjualan sebesar Rp1.8 triliun.

Baca juga :Rangkaian BGN 2025, Direktur Guru Pendidikan Dasar Mengajar Siswa Kelas 6 SDN Pujokusuman 1 Yogyakarta

Penyelenggara Summarecon Golden Expo 2025 dalam akun tersebut juga menuliskan bahwa tahun ini, expo bukan hanya pameran properti, tetapi juga pengalaman lengkap penuh hiburan dan keceriaan. Mulai dari High Wire & Juggling International Show yang menghadirkan performer dari Chile, Peru, dan Columbia, Colorful World Visual Show by Isha Hening, berbagai aktivitas kids & family, hingga Animal Village yang selalu jadi favorit anak-anak.

Baca juga :Bukan Karena Gelar Diskusi Penolakan Gelar Pahlawan Soeharto, Ini Penjelasan UTA’45 Damar Diskorsing

“Selama rangkaian 𝗛𝗨𝗧 𝗸𝗲-𝟱𝟬, Summarecon juga menghadirkan promo spesial, hadiah menarik, hingga momen pengundian grand prize spektakuler bagi konsumen, inhouse, dan agent yang beruntung,”pungkas akun itu.*